Home » , , » Skrillex : Software dan Plugin Yang Di Pakai untuk membuat lagu

Skrillex : Software dan Plugin Yang Di Pakai untuk membuat lagu

Sudah pasti kalian tahu kan siapa Skrillex itu? Pengembang dubstep yang bernama asli Sonny John Moore ini merupakan sosok DJ, produser musik dengan genre dubstep, penulis lagu, dan sekaligus penyanyi dari Amerika Serikat. Tak perlu bicara panjang lebar soal karirnya, yang jelas adalah software dan plugin apa saja yang dipakai dan berhasil mengantarkan Skrillex pada puncak popularitas karirnya?

Ane sendiri lumayan kagum sama dia akan kreativitasnya. Tapi nggak demen sama lagu - lagunya.. Brisik.. hehe... Tapi buat kalian yang suka dengan Skrillex dan ingin tahu software dan plugin yang di pakai untuk membuat lagu dubstep, Ane kasih tahu di sini .

Skrillex : Software dan Plugin Yang Di Pakai untuk membuat lagu


Untuk software Daw Skrillex menggunakan Ableton live 9.

Plugin instrument ( isinya bahan suara - suara ) Yang digunakan Skrillex

1. Native Instruments Massive Synth

Skrillex menggunakan ini bersama dengan Ableton untuk menghasilkan sound di sebuah video Vine. Tayangan itu sudah lama beredar pada Maret tahun 2013 silam. Skrillex sendiri mengomentari video itu sebagai cara menghasilkan dan menikmati sound-sound baru.

2. Native Instruments FM8 Software Synth

Sound bass yang khas dan menggelegar dihasilkan dari FM8 ini. Dan banyak orang mengira bahwa semua suara itu dihasilkan dari Massive. Rata-rata orang yang mencoba menghasilkan suara yang mirip itu pun menggunakan Massive, padahal aslinya dari FM8.

3. Lennar Digital Sylenth1 Software Synthesizer

Sylenth1 ini juga di pakai skrillex

Plugin yang ringan tapi memiliki fitur untuk pengolahan sound yang mudah, juga ribuan soundbank siap pakai ada di plugin ini. Dan tanpa banyak alasan, Skrillex pun mengakui keunggulan dari software ini. Termasuk Ane..hehe...

Baca juga : Daftar plugin synth terbaik

4. Celemony Melodyne Editor 2

Ia menggunakan Melodyne untuk memproses suara vokalnya ( edit ). Semua suara vokal yang ia ciptakan biasanya menggunakan Melodyne dengan tambahan sejumlah plug-in demi menghasilkan sound-sound yang aneh.

Software ini sering digunakan orang untuk edit suara vokal yang fals, dengan mengeser nada - nada ke jalurnya.

Mah buat kalian yang suka nyanyi sendiri dan di rekam bisa edit vokalnya yang fals pake software ini.

Ane juga pernah pake ini untuk perbaiki vokal yang fals di lagu ini :



5. Tone2 Gladiator Software Synthesizer

Software ini pun menjadi salah satu amunisi penting dari kelengkapan operasional suara yang kerap ia ciptakan di studio dan panggung. Tone2 Gladiator Software Synthesizer merupakan salah satu pilihan keren yang wajib ente coba untuk hasil-hasil sound unik dan kreatif.

Ane juga pakai plugin ini lho.. Suaranya tebel dan lebar, tapi sangat nyedot ram komputer.


Plugin Effect ( mastering, Filter ) Yang dipakai Skrillex

1. iZotope Ozone 5 Complete Mastering System

Nah kalau ini mah sudah tidak asing lagi ya ? Tak salah memang kalau Skrillex memakai plugin ini juga untuk mastering lagu, sedikit berbeda dengan Dash berlin.

Ane sendiri memakai plugin ozone buat mastering lagu. Memang bagus sih.. Complete banget fitur didalamnya untuk mastering lagu. Hasilnya sangat memuaskan, lagu jadi tebal, lebar, clean, stereo.


2. Sugar Bytes WOW 2

Untuk efek-efek menakjubkan yang khas, Skrillex menggunakan ini untuk keperluan mastering yang menghasilkan suara-suara tebal dan eksplorasi lainnya. Selain Skrillex, software ini pun disukai oleh Boys Noise, SiriusMo, Modeselektor, dan MouseOnMars. Plugin ini lebih ditekankan untuk pengaturan equalizer, filter dan lainnya. Cek di sini.


3. iZotope Trash2

Termasuk salah satu favoritnya karena bisa melakukan banyak sekali eksperimen yang belum pernah dicoba. Seringkali ia menciptakan suara yang random dan terjebak dalam eksplorasi gila-gilaan karena sama sekali belum pernah mendengar suara-suara semacam itu. Justru hal demikianlah yang memacu kreativitasnya dengan pemakaian iZotope Trash2.

4. Ohm Force Ohmicide Software Distortion Plugin

Kabarnya, plug-in merupakan salah satu favoritnya untuk efek distorsi, selain iZotope Trash. Baginya, Ohmicide merupakan perangkat lengkap yang menghasilkan distorsi multiband, kompresi, equalizer, filter, yang selalu memungkinkan untuk memainkan apa saja.

5. Native Instruments Reaktor Software Synthesizer

Reaktor fungsinya untuk mengubah suara - suara / mengolah kembali sound menjadi suara yang terdengar aneh..

Reaktor plugin digunakan skrillex

Jadi kaya semacam filter gitu.. Memiliki preset siap pakai yang bisa untuk ubah suara. Sangat cocok lah buat menunjang pengerjaan lagu dia.

Pada dasarnya, Native Instrument merupakan standar utama untuk alasan kualitas. Skrillex pun menyatakan hal yang sama untuk beberapa pilihan lain seperti FM8, Massive, dan Reaktor.

Loop samples ( one shout, fx, voice, drum kit dan lainnya )

Prime Loops Urban & dance Vocals

Skrillex juga kerap menggunakan sample dari Urban & Dance Vocals sound library. Ente bisa dengarkan contohnya di “Ruffneck Bass”.

Nah, itulah software dan plugin yang kerap dipakai Skrillex dalam proses kreatif membuat lagu dubstep, baik di dalam studio atau panggung. Selain dari yang disebutkan di atas itu masih banyak lagi. Tapi dari sejumlah referensi di atas pun ente sudah dapat banyak referensi yang gokil dan bisa dijadikan bahan coba-coba untuk eksplorasi baru.

Hendryal
DJ tips dan Tutorial Fl studio Updated at: 02.47

1 comments:

  1. Izotope ozone 5 ane udah pakein di Fl 11 alhasil mengelegar...

    BalasHapus

Thank for your comment, bro ! Di larang mencamtumkan link hidup. Bantu share articlenya ke teman lainnya.