Home » , , » Cara gampang mastering lagu online, nggak pake ribet

Cara gampang mastering lagu online, nggak pake ribet

Masih punya masalah lagu kualitas suaranya kurang bagus ? Sudah coba berbagai cara tapi suaranya masih jelek. Nah buat kalian yang punya problem ini Ane punya solusi cara gampang mastering lagu via online gratis dengan hasil yang memuaskan. Cukup upload lagu Ente dan tunggu sekitar 1 - 10 menit, tergantung koneksi internet, cepat atau lambat. Karena prosesnya online jadi kita mesti upload lagunya.

Cara gampang mastering lagu online ini ada yang gratis, dan berbayar yaitu menggunakan jasa service mastering online - LanDr namanya. Klik disini untuk membuat account buat mastering lagu cepat via online. Jangan lupa klik link konfirmasi di email untuk aktifkan akun. Kemudian upload lagu yang akan di mastering. Untuk free account 1 bulan 2 lagu jatahnya.

Lebih baik tes dulu pada lagu yang pendek, misalnya versi radio edit. Buat mengetahui hasilnya, cobain yang gratis dulu. Lagu akan dikirim via email link downloadnya. 


Jadi Ente mesti bikin account yang gratis agar dapat hasil lagunya.


Cara gampang mastering lagu online


Kemarin Ane sudah tes upload lagu yang kurang bagus menurut Ane, di site Landr. Dan setelah menunggu sekitar 10 menit proses mastering selesai, maklum lagunya cuma radio edit pendek. Ane tes yang gratis dulu agar tahu hasilnya. Eh..ternyata setelah Ane bandingkan dengan lagu sebelum di mastering di Landr, hasilnya lebih bagus. 


Silahkan tes klik ini




Hasil mastering di Landr meskipun gratis lebih tebal suaranya, lebar. Low, mid, hight frekuensi lebih berasa, dan juga pada Vocal. Hanya saja kualitas bit rate jelek, yaitu hanya 192 kbps ( low res ), tidak bagus untuk bitrate lagu dj. Jika bit rate lebih dari itu harus upgrade account berbayar. Biayanya juga sangat murah, hanya 6 dolar - 39 usd / bulan.


Tentang LANDR :

MixGenius di inkubasi dan algoritma halus yang telah dikembangkan selama delapan tahun penelitian universitas, pengujian dan tweaking berdasarkan masukan dari para ahli audio yang terlatih. Tim kami terdiri dari veteran industri musik - memenangkan penghargaan mixing insinyur, Programmer tingkat atas DSP, musisi, produser dan pemilik label - yang tahu persis apa proses mastering yang perlu disampaikan.
LANDR cerdas dan semakin pintar. Kelebihannya terletak pada kemampuannya untuk belajar. Sistem kami dibangun di sekitar mesin adaptif yang 'mendengarkan' dan bereaksi terhadap musik, menggunakan deteksi mikro-genre yang membuat halus frame-by-frame dengan penyesuaian selektif menggunakan alat-alat seperti kompresi multi-band, EQ, peningkatan stereo, limiter dan eksitasi aural berdasarkan pada sifat unik dari lagu tersebut.

Jadi intinya walaupun mastering lagu online disini instant menggunakan mesin kaya robot, di Landr ini memakai teknologi Mixgenius , mampu menganalisa genre lagu yang akan di mastering. Sehingga hasil kualitas suara sesuai dengan kualitas genre lagu pada umumnya. Silahkan di coba sob, kalau Ente punya lagu yang kualitasnya jelek. Dari pada pusing mikirin mixing dan mastering lagu kok nggak bisa - bisa bagus.

Apalagi jika lagu ente nantinya buat dijual online ke itunes melalui tunescore, direkomendasikan mastering dulu di LANDR. Itu jika kualitas lagu Ente masih kurang bagus sebelum di jual online. Tapi..tetap belajar untuk mastering lagu sendiri, ini cuma jalan pintas saja. Jika hasil masih jelek setelah di proses mungkin mixing sound belum benar ( kurang balance ).

Hendryal
DJ tips dan Tutorial Fl studio Updated at: 07.27

3 comments:

  1. oia bang, kira2 yang bagus untuk di upload itu mp3 atau wav ya.? karena ada juga yang Free format Wav nya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bagusnya wave..asal koneksi kenceng..soalnya file besar..tes dulu aja yg mp3

      Hapus
    2. iya bang itu juga yang jadi masalah kalau upload wav, iya ni udah aku tes bang, OK juga sih track sy kedengeran lebih lembut dari sebelumnya

      Hapus

Thank for your comment, bro ! Di larang mencamtumkan link hidup. Bantu share articlenya ke teman lainnya.