Home » , » Cara memasukkan Plugin baru di Fl 12

Cara memasukkan Plugin baru di Fl 12

Ada perubahan yang dilakukan pada Fl studio 12 yang baru yaitu tentang pengaturan Plugin database ( Generator atau Effect ) yang baru di Install. Maksudnya Plugin bukan bawaan dari Image-line. Cara memasukkan Plugin baru di Fl 12 terbilang agak merepotkan agar lebih rapi, ketimbang Fl 11. Karena harus di masukkan dulu kedalam plugin databse. Tapi hasilnya list Plugin channel terlihat lebih rapi sesuai jenisnya.

Nah bagi teman-teman yang lagi belajar Fl studio 12 dan belum tahu cara masukin plugin baru yang di Install di Fl atau sebelumnya sudah di Install tapi tidak muncul, Ane kasih tahu cara menampilkan di list channel, baik itu Vst Plugin Generator Instrumen atau Plugin Effect.

a. Cara memasukkan Plugin baru di Fl 12 : Generator atau Plugin Instrumen

1. Sebelumnya pastikan dulu apakah Plugin baru tersebut sudah benar terinstall di folder Vst Plugin ( target folder ). Cek di bagian menu File setting - Vst plugin extra search folder.

2. Lihat ke arah kiri -File browser, klik icon colokan listrik. Lihat kebagian bawah ada tulisan " Installed". Itu maksudnya semua plugin dari luar Fl studio yang di Install masuknya kedalam folder itu. Lihat gambar :

Cara memasukkan Plugin baru di Fl 12

3. Selanjutnya jika yang ingin kita tampilkan adalah Plugin generator ( instrumen - Plugin Synth ), klik Vst, akan muncul nama Plugin yang telah di install sebelumnya atau baru. Jika belum muncul klik refresh plugins list seperti pada gambar diatas.

Klik kanan vst Plugin tersebut pilih "add new channel", atau drag ke dalam Pattern. Selanjutnya klik folder generator lagi ( di atas folder Installed ) dan pilih akan di masukkan kedalam kategori Plugin apa. Misalnya masuk kedalam synth classic, klik dulu foldernya :

Cara memasukkan Plugin baru di Fl 12

4. Lalu klik vst plugin baru yang akan dimasukkan ke plugin database, seperti pada gambar diatas, klik tombol panah bawah di sebelah kiri plugin lalu klik "add to plugin database ". Maka hasilnya plugin baru tersebut akan masuk ke dalam daftar plugin channel Fl studio 12. Usahakan penempatan jenis plugin sesuai dengan jenisnya agar rapi dan gampang nyarinya saat akan di gunakan untuk project lagu.

b. Cara memasukkan Plugin baru di Fl 12 : Plugin Effect

Untuk menampilkan Plugin effect di Fl studio 12 kedalam list plugin Fx caranya sama saja. Hanya bedanya pada plugin database ( folder installed ) kita harus klik folder Effect, lalu buka Mixer. Kemudian drag plugin effect tersebut kedalam mixer misalnya di insert 1.

Lalu klik folder plugin database dan pilih Effect, pilih lagi ke item apa. Misalnya jika yang ingin dimasukkan adalah plugin jenis compressor seperti produk waves, maka sebaiknya pilih Dynamic. Langkah selanjutna sama dengan langkah no 4.

Lebih jelasnya lihat video di postingan Apa perbedaan Fl 11 dan 12, lihat di bagian cara menambahkan plugin baru di Fl 12 yang sebelumnya sudah Ane bahas. Kalau di tulis memang kelihatan ribet cara memasukkan plugin baru di Fl studio 12, tapi kalau Ente lihat video pasti akan jelas. Semoga membantu.

Hendryal
DJ tips dan Tutorial Fl studio Updated at: 22.44

13 comments:

  1. tambah keren tampilannya FL

    BalasHapus
  2. gan saya sudah menginstall plugin sylenth 1 di fl studio 12 dan saat saya gunakan dan masuk ke piano roll kok suaranya tidak muncul yaah ? mohon pencerahannya atau posting cara menginstall vst plugin pada fl studio yang jelas gan terima kasih banyak gan.

    BalasHapus
    Balasan
    1. itu udah jelas sob diatas..ente salah langkah mungkin..atau mungkin yg ente install sylenth demo..

      Hapus
    2. Bagaimana cara mendownload sylenthi agar tidak demo dan gratis :v

      Hapus
  3. Master...ane mau tanya...plug in di lagu dj bebek galau 2014 vs macarena pake plug in apa ya..tolong pencerahan nya master...tnks..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pake sylenth1 bisa.. soundbank electro house

      Hapus
    2. bagi link download sylenth 1 donk guys, ane cari cari banyak yg mati linknya

      Hapus
  4. Halo master:D cara ambil vokalnya aja dari suatu lagu pake fl studio 12 gmn caranya? kaya clarity remix-an ente (top bgt:v) thanks

    BalasHapus
    Balasan
    1. pake adobe audition cs6.. cari di blog ini " cara buang musik pake adobe"

      Hapus
  5. gan, nexus gw ngk bisa ganti preset, ada solusi?

    BalasHapus
  6. mass plugin massive guaa kok gakk bisaa digunakann demoo katanya mas
    adaa solusinya gak mas

    BalasHapus
  7. thaknss... mantab gan . nice info

    BalasHapus
  8. library kok kosong gan gmna cara add nya

    BalasHapus

Thank for your comment, bro ! Di larang mencamtumkan link hidup. Bantu share articlenya ke teman lainnya.